8 Tips agar pola hidup kita tetap sehat.. 

before

 

SPESIAL

 

morUntuk mendapatkan tubuh yang sehat, tentunya haruslah diiringi dengan pola hidup yang sehat pula. Tak sulit untuk menjalani hidup sehat ini. Cukup lakukan 8 hal berikut untuk hidup sehat.

1. Tidur cepat
Kurang tidur akan berakibat buruk bagi kesehatan. Waktu tidur malam yang baik dimulai antara pukul 10-12 malam. Jangan sampai lewat tengah malam baru tidur ya, moeslemates.
2. Menghirup napas dalam-dalam
Menghirup napas dalam-dalam mampu mengontrol gula darah dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Oleh sebab itu, sempatkan setiap harinya untuk lakukan meditasi singkat. Tarik napas dalam-dalam lalu hembuskan perlahan, lakukan berulang selama 10 menit.
3. Bersosialisasi
Berkomunikasi dengan teman, kerabat dan keluarga mampu menghilangkan stres dan beban masalah hidup. Jika bebas dari tekanan, tentu lebih mudah mendapatkan hidup sehat bukan?
4. Makan kacang-kacangan
Kacang-kacangan seringkali dijadikan menu cemilan sehat. Mengonsumsi kacang terbukti mampu meningkatkan metabolisme tubuh, menjaga penglihatan serta fungsi otak.
5. Lakukan olahraga ringan setelah duduk lama
Duduk berjam-jam bisa membuat tubuh pegal-pegal. Lakukan olahraga ringan atau stretching setiap setelah duduk selama 1 atau 2 jam. Olahraga ringan ini akan membuat tubuh bebas dari rematik, nyeri pinggang dan penyakit lainnya akibat dari terlalu lama duduk.
6. Tertawa
Tertawa tak hanya membuat lebih bahagia, tapi juga mampu membakar kalori. Selain itu, tertawa juga bisa menghilangkan stres. Cara yang sangat mudah untuk hidup sehat, bukan?
7. Memakan masakan rumah
Memasak makanan sendiri tentu lebih menyehatkan untuk dikonsumsi daripada membeli makanan di luar. Dengan memasak sendiri, kita bisa mengatur menu sesuai kandungan gizi dan nutrisi yang dibutuhkan.
8. Pergi keluar rumah
Daripada sekedar bermalas-malasan di rumah, lebih baik pergi keluar. Sekedar jalan santai di taman akan membantu melatih tulang agar lebih kuat serta meningkatkan mood positif.
Melakukan gaya hidup sehat bukanlah hal yang sulit. Selama ada niat pasti akan selalu ada jalan. Setuju, moeslemates? 

8 Cara Alami menghilangkan komedo yg membandel.. 

Punya masalah sama komedo yang gak hilang-hilang? Sudah coba pakai segala macam produk perawatan kulit tapi tidak berhasil juga? Tenang 8 bahan alami ini berikut ini bisa membantumu menghilangkan komedo membandel dengan mudah dan cepat. Selain itu bahan alami ini harganya murah banget!

Pepaya

Nggak disangka pepaya bisa ampuh menghilangkan komedo yang membandel. Caranya kamu hanya perlu menghaluskan buah pepaya dan mencampurnya dengan madu. Pakai sebagai masker di seluruh wajah. Dijamin sel kulit mati plus komedo yang ada di wajah akan hilang secara alami.

Tomat

Tomat memang menjadi salah satu bahan alami yang paling sering dipakai dalam pembuatan skincare. Buah yang cukup murah harganya ini juga bisa menghilangkan komedo dengan cepat. Daripada repot-repot beli skincare mahal, lebih baik membuat masker dari tomat di rumah.

Susu + pala

Pala, rempah-rempah asli dari Indonesia juga bisa menjadi solusi kalau kamu sudah kesal sama komedo-komedo yang susah hilang. Buah pala ini ternyata bisa menghilangkan minyak di kulit, ramuan ini bakal lebih ampuh kalau dicampur sama susu yang berfungsi memecah sel-sel kulit mati.

Oat + madu

Perpaduan dua bahan alami ini memang paling ampuh untuk menjaga kesehatan kulit. Selain bisa melembabkan, oat + madu bisa menghilangkan komedo yang muncul di bawah pipi atau pipi. Coba deh bikin masker dengan menggunakan 2 sendok oat yang ditambah dengan 1 sendok teh madu.

Putih telur

Kalau penggunaan putih telur untuk menghilangkan komedo mungkin kamu sudah banyak dengar ya. Memang si putih telur ini ajaib banget, selain bisa menghilangkan komedo putih telur sekaligus mengencangkan pori-pori kulit. Jadi komedo bisa pergi jauh-jauh deh.

Kopi

Nggak perlu repot kalau mau menghilangkan komedo di rumah. Kamu hanya perlu kopi bubuk dan air hangat. Mudah kan? Buat campuran kopi ini menjadi pasta setelah itu langsung saja gosok di bagian wajah yang memiliki komedo.

Pasta gigi

Aneh mendengar pasta gigi bisa menghilangkan komedo? Jangan merasa aneh ya, kandungan mentol di pasta gigi ini dipercaya bisa mengangkat kotoran di wajah termasuk komedo. Oleskan pasta gigi di hidung secara merata dan diamkan 3 menit lalu bersihkan dengan sponge atau handuk plus air hangat.

Lobak

Lobak ternyata juga bisa menghilangkan komedo putih yang biasanya ada di bawah bibir. Caranya kamu bisa memarut lobak sampai halus lalu aplikasikan sebagai masker. Setelah didiamkan 5 menit, bilas dengan air hangat sampai bersih.

Sudah siap menghilangkan komedo membandel?

10 Perawatan rambut berhijab muslimah.. 

Berhijab adalah kewajiban setiap muslimah. Walaupun rambut ditutup dengan hijab namun tetap harus dirawat dan dijaga keindahannya ya, karena setiap anggota tubuh kita ini adalah amanah dari Allah. Sebenarnya perawatan rambut berhijab tidak jauh berbeda dengan perawatan rambut biasa. Biasanya permasalahan rambut wanita berhijab tidak jauh dari rontok dan ketombe. Nah kali ini Diindri punya 10 tips agar rambut Bidadari tetep kece, sehat dan segar.

1. Teratur mencuci rambut

Frekuensi keramas setiap orang berbeda-beda ya, Cantik.. Semuanya tergantung jenis kulit kepala dan aktivitas masing-masing individu. Misalnya ada yang kulit kepalanya normal-oily, jika aktivitasnya tidak padat bisa saja keramas dua hari sekali, namun jika sedang sibuk dan sering aktivitas outdoor, frekuensi keramasnya bisa berubah jadi setiap hari. Keramas rutin bisa memperbaiki kondisi kulit kepala lho, Bidadari.

2. Gunakan conditioner

Permasalahan rambut rontok salah satunya disebabkan oleh rambut yang kusut. Rambut yang kusut akan sulit disisir sehingga bisa menyebabkan rambut patah dan rontok L Sayang sekali ya, Bidadari… Untuk menyiasatinya bisa dengan rutin menggunakan conditioner setiap habis keramas.Tips menggunakan conditioner, gunakan hanya dari tengah ke ujung rambut, hindari penggunaan conditioner di pangkal rambut dan kulit kepala karena dapat menyebabkan rambut lepek dan tidak bervolume (sumber: femina).

3. Lakukan hair mask rutin

Hair mask atau masker rambut berfungsi sebagai deep conditioning therapy, menutrisi rambut lebih intens dan juga merelaksasi kulit kepala. Sebaiknya dilakukan minimal satu bulan sekali. Banyak sekali produk hair mask yang dijual di pasaran, biasanya dijual dalam kemasan cup atau mangkuk. Namun bidadari juga bisa membuat sendiri hair mask dari bahan alami yang mudah ditemukan seperti menggunakan campuran youghurt-madu, lemon-olive oil-madu, pisang-susu-madu dan lain-lain.

4. Hindari menggunakan hijab saat rambut masih dalam keadaan basah

Hayo ngaku siapa yang suka buru-buru pakai hijab saat rambutnya masih basah? Memakai hijab saat rambut masih basah sangat buruk bagi kesehatan rambut. Selain dapat menyebabkan rambut menjadi bau apek, memakai hijab saat rambut basah bisa menyebabkan ketombe, rambut rontok dan lepek. Siapa yang mau? Hiiiy…Sebaiknya Bidadari mengeringkan rambut dulu dengan cara diangin-anginkan atau jika sangat ingin buru-buru Bidadari bisa menggunakan alat pengering rambut atau hair dryer. Namun jangan terlalu sering menggunakan hair dryer ya, penggunaan hair dryer secara berlebih bisa merusak rambut lho.Pengaturan jadwal keramas dan pengaturan waktu agar tidak mesti buru-buru mengeringkan rambut akan lebih baik ya, Bidadari..

5. Sisir rambut sebelum dan setelah menggunakan hijab

Nah ini yang sering terlewatkan. Karena merasa rambutnya tidak terlihat kita sering lupa menyisir rambut. Padahal menyisir rambut penting lho agar rambut kita tidak kusut yang dapat menyebabkan rambut patah dan rontok.

6. Hindari mengikat rambut terlalu kencang

Mengikat rambut terlalu kencang dapat membuat rambut dan kulit kepala stress. Rambut juga bisa stress lho.. Rambut dan kulit kepala yang stress dapat menyebabkan banyak masalah rambut. Jika sangat terpaksa mengikat rambut dengan kencang sebaiknya jangan terlalu lama ya, Bidadari..

7. Istirahatkan rambut

Seperti yang telah Diindri sebutkan sebelumnya, rambut bisa stress juga. Oleh karena itu rambut kita juga butuh istirahat. Saat sedang di rumah dan aman untuk melepas hijab, sebaiknya gerailah rambut, pijati kulit kepala. Biarkan rambut istirahat dari ikat rambut, inner, dan juga hijabnya sebentar agar lebih sehat dan segar.

8. Makan makanan yang bergizi

Makan bergizi tidak hanya baik untuk rambut tapi juga baik untuk tubuh ya, Bidadari. Menutrisi rambut tidak cukup dari luar saja, kita juga harus melakukan perawatan ekstra dari dalam. Shampoo, conditioner, serum, hair mask tetap harus dibantu dengan makanan yang kita konsumsi. Selain vitamin D dan E, ada juga protein, vitamin A, B, C, zat besi, kalsium, yodium, dan juga sulfur (sumber: vemale).

9. Jaga selalu kebersihan hijab

Kebersihan hijab akan mempengaruhi kebersihan rambut kita ya, Bidadari.. selain kebersihan rambut kita juga harus memperhatikan kebersihan hijab. Sayang sekali bukan jika rambut sudah wangi, sehat, segar harus ditutup dengan hijab yang apek, kotor bin lecek hehe.. Walau muslimah dilarang berhias di hadapan non mahromnya, namun menjaga penampilan tetap rapi dan baik juga wajib lho. Agar citra Islam yang kita bawa dengan hijab kita juga terjaga.

10. Gunakan hijab yang adem

Agar rambut dan kulit kepala tidak cepat gerah, kita bisa memilih hijab dengan bahan yang menyerap keringat dan tidak panas. Hijab dengan bahan yang dapat menyerap keringat bisa didapat di diindrihijab lho Bidadari.. 

Nah ini dulu ya tips merawat rambut berhijab ala Diindri, semoga bermanfaat dan bikin semangat merawat rambutnya.